-->

7/10/2016

yuk mengenal string art

String art merupakan kesenian yang terbuat dari tarikan benang, dari paku ke paku. String art sebetulnya sederhana namun banyak sekali orang orang kreatif mengembangkan string art menjadi sebuah karya yang sangat bagus bahkan nampak elegan. 

Kebanyakan string art ini digemari oleh anak muda, selain pembuatannya mudah mereka banyak sekali menggunakan srting art untuk menghiasi kamar atau memberikan ucapan bahkan sekedar iseng. Banyak karya string art menjadi salah satu hiasan dekorasi sebuah rumah.

Pada dasarnya string art ini terbuat dari benang wol, papan dan paku, oleh sebab itu string art sangat mudahuntuk dibuat. Namun sayangnya string art ini juga mudah sekali kotor karena debu karena bahan yang terbuat dari wol. kecuali kalo dipasang dlam vigura.

Stringart ditemukan oleh Mary Everest Boole, seorang ahli Matematika dari Inggris pada akhir abad ke-19. Dia membuat string art untuk menjelaskan tentang konsep Matematika supaya lebih dimengerti sama anak-anak. Nah, di sekitar tahun 1960-an karya ini pun mulai populer sebagai sebuah kerajinan seni dalam bentuk layang-layang dan buku, khususnya di negara-negara Eropa, hingga sekarang sampai ke Indonesia.

Biar lebih jelas lagi kita akan melihat langsung karya string art yang keren-keren.







Stringart dalam ukuran besar bisa juga untuk membuat logo perusahaan dilobi perusahaan, atau no rumah kita bisa juga kita buat dengan string art. Bagai mana, apakah sudah ada ide membuat hiasan stringart untuk ruangan kita? atau ingin membuat ucapan untuk orang yang kita sayangi dengan menggunakan stringart?
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post