-->

6/05/2013

DIY : Trik sederhana membuat foto box mini - memanfaatkan barang bekas

Bisnis online semakin banyak menjadi pilihan bagi masyarakat yang ingin memulai usaha baru. Jika kita juga salah satu penggiat jualan online pastikan produk yang akan kita tampilkan baik di BBM, Facebook, Twitter, Path, Atau media lainya dalam tampilan yang menarik dan detail.
Jangan sampai barang yang kita jual jadi tidak menarik karena gambar yang kita tampilkan kurang bagus. hal tersebut bisa menurunkan daya beli calon konsumen kita. Oleh sebab itu kita harus menampilkan gambar produk yang baik.

Untuk bisa memiliki hasil baik dalam membuat foto produk kita tidak harus memiliki kamera mahal atau harus dengan biaya tinggi. Kecuali kita memang memiliki kamera bagus.
Tapi jangan khawatir dengan biaya yang terjangkau kita bisa membuat gambar produk menarik dengan kamera handphone.

Untuk bisa membuat foto produk yang baik kita bisa menggunakan kamera apapun yang kita miliki, baik kamera handphone atau poket, namun untuk smart phone sekarang rata-rata memiliki kualitas gambar dan fitur yang cukup baik, Jika kita sudah memiliki kamera yang akan kita gunakan, kita bisa membuat studio foto mini untuk menampilkan produk yang akan kita foto.

Alat :
  1. Gunting kertas
  2. Hekter/ staplus 
  3. Cutter
Bahan :
  1. Kamera Digital atau kamera Handphone
  2. Kardus sesuai dengan ukuran produk yang akan anda buat
  3. Kertas karton putih
  4. Lampu belajar atau lampu emergency, atau bisa juga memanfaatkan sinar matahari


Cara membuat poto produk:

Pertama
Siapkan kardus dalam posisi seperti pada gambar lalu potong bagian penutup atasnya seperti gambar dibawah ini 

Kedua
Potong bagian atas sehingga kardus tampak seolah-olah tanpa atap

Ketiga
Potong kertas karton dengan ukuran selebar kardus dan panjang lebih dari ketinggian kardus (buat  dua X) untuk bagian kanan dan kiri

Keempat
Tempelkan karton pada sisi kanan dan kiri kardus, cukup lakban pada bagian atas dan bagian bawahnya saja.Potong karton seukuran lebar kardus panjang karton secukupnyaLalu letakan karton pada kardus seperti gambar dibawah, (biarkan karton melengkung jangan lipat apalagi sampai bergaris.
Lakban bagian atas karton

Kelima
Lalu letakkan lampu belajar sesuai dengan posisi cahaya terbaik di tempat anda mengambil gambar. Jika anda tidak ada lampu belajar bisa menggunakan lampu lainya seperti lampu emergency, atau memanfaatkan cahaya matahari (tentunya kita lakukan pada waktu cahaya matahari pas lagi bagus)

Setelah box sudah jadi silahkan letakkan produk yang akan anda photo, lalu atur posisi lampu atur custom camera anda silahkan trial and error samapai anda menemukan posisi terbaik .




Foto diatas merupakan contoh minibox yang saya gunakan, cuma kami menggunakan kain kasa bukan karton, dan camera DSLR, jadi bagian dinding samping saya hilangkan, silahkan kreasikan menurut anda, agar bisa memberikan hasil terbaik. Kurang lebih cara kerjanya kita membuat studio dalam ukuran mini yang bisa memantulkan cahaya dan menerima cahaya dengan baik, sehingga objek yang kita foto memiliki kesan yang bagus dan membuat orang yang melihat menjadi tertarik.
Selamat mencoba semoga artikel ini bermanfaat untuk anda yang ingin mengasilkan foto barang yang menarik atau sekedar bereksperimen bersama buah hati anda.

Membuat Telur Rebus Berbentuk Hati
Cara Membuat Sepatu Anti Air
Cara Menghilangkan Gatal Akibat Bulu Bambu
Cara Menajamkan bet Pudar
Agar daging kambing empuk atau tidak keras
Membuat Telur rebus Berwarna
Cara Membuat api tanpa Korek
Menghindari Bahaya Radiasi Monitor atau Layar Komputer
Cara Menajamkan Gunting Yang Tumpul
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post